Merdekapos.com, Jakarta —Bagi para lulusan baru yang ingin menambah pengalaman kerja, kini saatnya mencoba Program Pemagangan Lulusan Perguruan Tinggi atau Magang Nasional 2025.

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) resmi membuka pendaftaran bagi fresh graduate diploma dan sarjana untuk magang di berbagai sektor industri di seluruh Indonesia.

Pendaftaran Magang Nasional berlangsung mulai 7 hingga 12 Oktober 2025, dan bisa dilakukan secara daring melalui laman resmi Magang Hub Kemnaker, kemudian program ini berlangsung selama enam bulan, yakni dari 15 Oktober 2025 hingga 15 April 2026.

Cara Daftar Magang Nasional Kemnaker 2025

  1. Buka situs https://maganghub.kemnaker.go.id
  2. Klik menu “Masuk” di pojok kanan atas
  3. Login menggunakan akun SIAPKerja (buat akun baru bila belum memiliki)
  4. Lengkapi data diri dengan benar
  5. Pilih posisi atau perusahaan tempat magang yang diminati
  6. Unggah dokumen pendukung sesuai persyaratan
  7. Kirim lamaran dan tunggu hasil seleksi
  8. Seleksi peserta akan diumumkan pada 13–14 Oktober 2025, sebelum pelaksanaan magang dimulai.

Mengacu pada Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 8 Tahun 2025 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Pemerintah Program Pemagangan Lulusan Perguruan Tinggi, tahapan pendaftarannya meliputi:

  • Pendaftaran melalui portal SIAPKerja di https://siapkerja.kemnaker.go.id
  • Validasi data peserta oleh tim pelaksana menggunakan data dari kementerian/lembaga terkait
  • Peserta yang lolos validasi dapat mengikuti proses rekrutmen oleh penyelenggara magang

Program Magang Nasional tahun ini melibatkan ratusan perusahaan dari berbagai sektor, baik BUMN maupun swasta, yang tersebar di seluruh Indonesia. Berdasarkan data Kemnaker, ada lebih dari 450 perusahaan mitra yang sudah bergabung. Beberapa di antaranya:

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk – BNI

PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah Tbk – BTPN Syariah

PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk – BTN

PT Pertamina Power Indonesia

PT Surya Utama Global (SUG)

PT Pertamina Patra Niaga

PT Kereta Api Indonesia (Persero) – KAI

PT Jasa Marga (Persero) Tbk

PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia

PT Wijaya Karya (Persero) Tbk – WIKA

PT Persero Batam

PT Sanken Indonesia

PT Industri Kereta Api (Persero) – INKA

PT Mustika Ratu Tbk

PT Agrinas Pangan Nusantara

PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk

PT Trans Retail Indonesia (Grosirindo / Transmart Group)

PT Trans Digital Media – Detik Network

Calon peserta dapat memantau pembaruan daftar mitra dan lowongan yang tersedia langsung melalui laman Magang Hub Kemnaker pada menu “Perusahaan” atau “Lowongan”.

Setiap peserta magang akan menerima uang saku bulanan selama mengikuti program. Penyaluran dilakukan melalui transfer ke rekening peserta.

Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Afriansyah Noor, menjelaskan bahwa pemerintah menanggung insentif peserta magang selama enam bulan penuh.

“Negara akan memberikan insentif selama enam bulan sebesar UMK (Upah Minimum Kabupaten/Kota). Jadi Rp 3,3 juta maksimal, sesuai dengan UMK masing-masing daerah,” ujar Afriansyah, dikutip dari Liputan6.com.

Ia juga berharap agar perusahaan mitra bisa memberikan kesempatan kerja bagi peserta yang menunjukkan kinerja baik.

“Ketika peserta magang ini mahir di perusahaan tadi, bagus, cocok, kita berharap perusahaan tersebut merekrut dia untuk bekerja. Sehingga terciptalah lapangan pekerjaan,” ujarnya.

Program Magang Nasional 2025 menjadi langkah nyata pemerintah dalam membantu lulusan baru menyiapkan diri menghadapi dunia kerja. Melalui kolaborasi antara Kemnaker dan ratusan mitra industri, program ini diharapkan membuka jalan bagi generasi muda untuk membangun pengalaman profesional, memperluas jaringan, dan meningkatkan kompetensi kerja di berbagai sektor.

Bagi mahasiswa tingkat akhir maupun fresh graduate di seluruh Indonesia, inilah saatnya memulai langkah pertama menuju karier impian.

Laporan oleh Dipa

Share.
Leave A Reply

Exit mobile version